Satu cara menghadapi Bugs

Satu cara menghadapi bugs - arkamaya.co.id
Satu cara menghadapi bugs - arkamaya.co.id

Bugs atau kesalahan dalam perangkat lunak adalah tantangan umum yang dihadapi oleh para pengembang dan pengguna. Dalam tulisan ini, kita akan menjelajahi satu cara efektif untuk menghadapi bugs dan meningkatkan kualitas perangkat lunak yang kita buat. Dengan Pemahaman yang mendalam tentang penyebab dan langkah langkah penanganan bugs, kita dapat memperkuat kemampuan kita dalam mengatasi masalah ini. Mari kita mulai dengan membahas pendekatan yang dapat membantu kita menghadapi dan mengatasi bugs dengan lebih efisien dan efektif.

Materi ini disampaikan oleh Yoga Taufik Hidayat dari Development team Arkamaya pada sesi sharing session mingguan. Semoga bisa dapat memberikan insight yang bermanfaat.

1.Bangun mental : “Bugs itu hal yang biasa!”

Bug-bug yang sulit ditaklukan membuat kegiatan ngoding menjadi lebih seru, bahkan bonusnya kamu bisa menjadi programmer yang semakin hebat.

2.Cari solusi di Internet

Kita bukan programmer pertama di dunia ini. Bug yang kita temukan kemungkinan besar sudah pernah ditemukan oleh orang lain. Beberapa diantaranya yang menjadi referensi untuk menemukan solusi untuk bugs yang kita temukan, antara lain:

3.Cek Dokumentasi Resmi

Jangan lupa untuk membaca dokumentasi resmi apabila kamu bertemu dengan bug, karena bisa jadi bug tersebut merupakan suatu masalah yang sudah di prediksi sebelumnya.

4. Bertanya yang baik

Solusi termudah untuk menghadapi bug tentu saja dengan bertanya. Ketika bertanya, jelaskan apa yang baru saja kamu lakukan sampai dengan menemukan bug tersebut, kemudian tuliskan juga apa yang kamu ekspektasikan atau yang kamu harapkan. 

5. Mengerti Masalahnya

Kamu bisa melihat bug yang kamu punya ada di baris berapa pada teks editor yang kamu gunakan. Coba pelan pelan dipahami dan dilihat, bisa jadi ada suatu kesalahan kecil seperti typo atau lupa menambahkan titik koma (;) sehingga menyebabkan munculnya Bug.


Back to Insight